Jakarta, CNBC Indonesia - Investor dan trader Bitcoin kembali bergairah. Harga Bitcoin sempat menyentuh US$9.745 per koin yang menjadi harga tertinggi mata uang digital populer ini sejak Oktober 2019.
Mengutip Coindesk, Kamis (6/2/2020), pukul 07:00 WIB, Bitcoin diperdagangkan dikisaran US$ 9.617,19 per koin. Harga ini menguat 5% dalam 24 jam terakhir atau setara US$461.49 (Rp 6,46 juta).
Namun bila dibandingkan dengan harga diawal tahun 2020 keuntungan yang diperoleh investor dan trader Bitcoin semakin besar. Pada 1 Januari 2020 rata-rata harga Bitcoin mencapai US$ 7.179,96.
Artinya, mereka yang megang dan melepas Bitcoin saat ini bisa meraup untung US$ 2.437,23 atau setara Rp 34,12 juta (asumsi US$1 = Rp 14.000).
Menurut Mati Greenspan, pendiri Quantum Economics, ada banyak penyebab bullish Bitcoin. Salah satunya akan dilakukan proses halving pada Mei 2020. Ini adalah memangkas biaya yang didapatkan penambang dari proses. mengurai algoritma matematika guna menghasilkan Bitcoin. Saat ini penambang mendapatkan imbalan 12,5 sen dolar per blok yang ditambang pada Mei nanti akan turun menjadi 6,25 sen.
Proses halving ini dilakukan empat tahun sekali dan sudah dituliskan dalam kode yang mendasari Bitcoin. Tujuan untuk menjaga inflasi. Proses ini akan mengurangi pasokan Bitcoin yang masuk ke pasar sehingga harga bisa terdongkrak.
Lalu ada kesuksesan Lightning Labs, perusahaan pembayaran uang digital, yang berhasil mengumpulkan US$10 juta untuk membangun jaringan pembayarannya. "Sekarang waktu dan momentum yang kuat bagi Bitcoin," ujarnya seperti dilansir dari Forbes, Kamis (6/2/2020).
Catatan saja, harga Bitcoin bergerak sangat fluktuatif dan sangat spekulatif. Nilai Bitcoin tidak dikendalikan oleh Bank Sentral manapun. Bitcoin bisa membuat pemiliknya kaya dalam semalam dan jatuh miskin dalam semalam pula.
sumber